Sejarah Berdirinya PPSP
Jumat, 25 April 2014
Pondok Pesantren Salafiyah Parappe (PPSP) atau yang dikenal dengan Pondo Pengajian Kitab Kuning/Gundul yang terletak di Desa Parappe Kecamatan Campalagian Kabupaten Polewali Mandar Provinsi Sulawesi Barat adalah sebuah wadah Pendidikan yang hadir secara khusus beroientasi membina dan membentuk generasi-generasi Islam agar Faqiih fid-diin melalui kajian kitab-kitab turats atau kitab kuning warisan Ulama Salaf (klasik).
Eksistensi PPSP sesungguhnya sudah melaksanakan agenda kegiatannya sejak tahun 1970-an silam, meskipun denga sebuah system yang sangat sederhana dengan cara mengaji tudang atau belakangan dikenal dengan istilah sorongan di kediaman Ag. K.H. Abd. Lathif Busyra (Pendiri dan Pengasuh PPSP sampai skarang)
Dengan melihat perkembangan jumlah santri yang terus bertambah dari waktu ke waktu bahkan merambah keluar provinsi, maka pengurus yang sudah dibentuk di bawah asuhan sang Kiyai yang berdarah mandar makassar itu berinisiatif untuk membentuk sebuah yayasan pendidikan Islam untuk meng-koordinir perkembangan santri tersebut. Upaya tersebut akhirnya bisa terwujud pada tahun 1997 yang diberi nama Yayasan Pondok Pesantren Assalafy yang sampai skarang menaungi madrasah Diniyah, Ula' (Ibtidaiyah), Wustho' (Tsanawiyah), dan Ulya' (Aliyah) di bawah naungan DEPAG
1 komentar:
semoga ponpes assalafi parappe selalu sukses. amin...
Posting Komentar